JELIMPO, LANDAKNEWS – Jumat (22/6), Kapolsek Ngabang Kompol Ida Bagus Gde Sinung SH MH pantau langsung kesiapan pengamanan dan distribusi Logistik Pemilu Gubernur dan Wakil Gubernur Kalbar tahun 2018 di Sekretariat PPK Jelimpo.
Di Sekretariat PPK Jelimpo, Kapolsek Ngabang diterima oleh Ketua PPK Jelimpo Stephanus Maidi berkoordinasi tentang kesiapan logistik pemilu yang telah disalurkan di PPK Jelimpo.
Logistik Pemilu yang didistribusikan dengan menggunakan ran truck KB 8807 LA telah tiba di PPK Jelimpo sekitar pukul 10.15 wib dandiserah terimakan oleh anggota staf KPU Landak kepada anggota PPK Jelimpo.
“Tadi terdapat kekurangan dalam logistik pemilu namun sudah kita koordinasikan dengan pihak KPU Landak dan sekarang dalam proses pengiriman ke PPK Jelimpo ” terang Ketua PPK Jelimpo Stephanus Maidi saat ditanya Kapolsek Ngabang perihal ada tidaknya kekurangan dalam distribusi Logistik Pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur Kalimantan Barat tahun 2018.
Kapolsek Ngabang menyempatkan diri melakukan pengecekan ruang penyimpan logistik pemilu dan kunjungan ke kantor Sekretariat PPK Jelimpo dan melakukan perbincangan singkat tentang kesiapan distribusi logistik pemilu.
“Polsek Ngabang telah siapkan personel yang akan bergabung dengan rekan rekan PPK Jelimpo guna melakukan pengamanan logistik pemilu,” terang Kapolsek.
“Kita semua berharap pelaksanaan pemilu yang tinggal menghitung hari ini dapat berjalan aman, lancar dan kondusif, ” tambah Kapolsek Ngabang di ruang kantor PPK Jelimpo.
Sementara itu ditempat terpisah Ketua PPK mengatakan akan menditribusikan kembali logistik Pilkada ke desa desa pada tanggal 24 Juni 2018.
Penulis : Bayu
Editor: One